Kala itu
Di ambang senja
Dengan segenap
duka
Kulepaskan
segala rasa
Bunga kerimbunan
berguguran
Seakan mengerti
akan kegundahan
Angin goyahkan
rasa yang terpendam
Membuai mata
untuk sejenak terpejam
Aku hanya ingin
sendiri
Menyepi tenangkan
diri
Memahami apa
yang tersirat di hati
Merenungi gundah
yang menyapa nurani
Di antara kering
dedaunan
Kubiarkan diri
terlelap dalam peluk rembulan
Agar mampu
kupahami isi hati yang penuh kehampaan
Jalan dengan
penuh ketegaran.
Quatrain _ Sajak 4 Seuntai.
Quatrain _ Sajak 4 Seuntai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar